PELANTIKAN BEM, HIMAGRO, HIMAGRI DAN HALAL BIHALAL ORMAWA STIPER DHARMA WACANA METRO

Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIPER) Dharma Wacana Metro melaksanakan kegiatan Pelantikan Ormawa Secara Serentak meliputi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Himpunan Mahasiswa Agroteknologi (Himagro) dan Himpunan Mahasiswa Agribisnis (Himagri). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kampus STIPER Dharma Wacana Metro.
pada Senin, 15/05/2023.

Hadir dalam kegiatan ini yaitu Prof. Dr. Ir. Soni Isnaini selaku Ketua STIPER Dharma Wacana, Dr. Zulkarnain, M.E.P. (Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan), Krisnarini, M. Si. (Ketua Jurusan Agroteknologi), Ainul Mardiyah, M. Si (Ketua Jurusan Agribisnis), Alima Maoledea, M. Sc. (Kepala Bagian Kemahasiswaan).

Kegiatan diawali dengan sambutan yang disampaikan oleh Prof. Soni Isnaini yang menyampaikan bahwa berorganisasi adalah tempat untuk mengembangkan diri dan belajar untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang dihadapi. Ia juga mewakili segenap civitas akademik mengucapkan selamat hari Raya Idul Fitri 1444 H.

Selain itu, Arif Ferdiansyah selaku Ketua BEM STIPER Dharma Wacana berharap setelah pelantikan ormawa secara serentak, maka ormawa dapat menjalankan program secara sinergis antar ormawa. Ia berharap hal ini menjadi momentum pembaharuan mulai dari semangat hingga pergerakan, serta ormawa mampu bergerak beriringan untuk mewujudkan organisasi Aktif, Progresif dan Berprestasi.

Pelantikan dimulai dengan pembacaan SK Kepengurusan BEM oleh Wakil Ketua III dan dilanjutkan pelantikan Kabinet Bhavana BEM STIPER oleh Ketua STIPER Darma Wacana.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pelantikan Himpunan Mahasiswa Agroteknologi (Himagro) dan Himpunan Mahasiswa Agribisnis (Himagri) yang dilantik oleh Ketua Jurusan berdasarkan SK BEM Dharma Wacana terkait dengan Pengangkatan dan Pengesahan Struktur Kepengurusan Ormawa.

Dalam kesempatan tersebut, Dr. Zulkarnain menyampaikan harapannya kepada para pengurus ormawa yang dilantik untuk terus mengembangkan potensi yang dimiliki terutama kemampuan softskill sehingga menjadi mahasiswa yang handal, unggul, profesional dan berdaya saing.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *